Tuesday, February 12, 2013

Huawei U8850 Vision - Smartphone dengan Layar sangat responsif

Huawei U8850 Vision. Komitmen Huawei untuk menciptakan produk smartphone berkualitas memang tak perlu diragukan lagi. Hampir setiap tahun, Produsen smartphone asal korea ini menghadirkan varian baru smartphone yang canggih tentunya. Dan di pertengahan 2011 silam Huawei kembali merilis varian smartphone terbarunya yang diberi label Huawei U8850 Vision.

Huawei U8850 Vision ditenagai oleh prosesor Qualcomm MSM8255-1 Snapdragon berkecepatan 1 GHz yang didukung Operating System Android v2.3 Gingerbread. Untuk mendukung system ini, RAM sebesar 512MB pun disematkan. Meski hanya menggunakan OS Android v2.3 namun fitur yang ada di Huawei U8850 Vision ini sudah cukup mumpuni.

Dari segi fisik, Huawei U8850 Vision memiliki keunggulan dengan dilengkapi layar touchscreen sangat responsif berukuran 4,3 inci dan beresolusi 800 x 480 piksel dengan chipset Adreno 205 yang sangat mumpuni. Dari segi multimedia, Huawei U8850 Vision ini dilengkapi dengan kamera 5MP dengan fitur Autofocus dan LED Flash. Tak ketinggalan, Memory Internal sebesar 1GB pun disematkan di smartphone canggih ini.

Huawei U8850 Vision

Spesifikasi Lengkap Huawei U8850 Vision
  • Processor : Qualcomm MSM8255-1 Snapdragon dengan OS Android v2.3 Gingerbread
  • Tampilan : Layar 4,3 inci touchscreen resolusi 800 x 480 piksel
  • Dimensi : 118 x 59.9 x 9.9 mm, 121gr
  • Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 900 / 2100 
  • Memory : 512MB RAM, 1GB Memory Internal
  • Kamera : 5 MP, 2592?1944 pixels, autofocus, LED flash (kamera utama), VGA Resolusi (Kamera depan)
  • Konektivitas : GPRS, EDGE, HSDPA 14.4 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, Wi-fi, Bluetooth 2.1, MicroUSB 2.0
  • Baterai : Li-Ion 1400 mAh
  • Fitur : GPS, WAP 2.0/xHTML, HTML, Adobe Flash, Java, FM Radio, Audio Video Player, dll
Harga Huawei U8850 Vision
Huawei U8850 Vision ini dibanderol dengan harga Rp.1.700.000,-
Nah, itulah tadi Huawei U8850 Vision - Smartphone dengan Layar sangat responsif. Semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment